istana tempat presiden RI menerima resmi negara adalah
Pertanyaan
1 Jawaban
-
1. Jawaban varlord
✎ Jawaban Pendek
Istana tempat presiden Republik Indonesia menerima tamu resmi negara adalah di Istana Merdeka dan Istana Negara. Kedua istana ini masih satu kompleks namun menghadap ke arah yang berbeda.
✎ Jawaban Panjang
Istana Merdeka dan juga Istana Negara sama sama berkedudukan di Ibu kota Indonesia yakni Jakarta. Kedua bangunan ini pon berada di lokasi yang sama namun dengan posisi berbeda. Istana Merdeka posisinya menghadap ke MONAS dan jalan Medan Merdeka Utara di Jakarta sementara Istana Negara menghadap ke jalan veteran, Jakarta.
Istana tempat presiden Republik Indonesia menerima tamu resmi negara adalah di Istana Merdeka dan Istana Negara. Kedua istana ini masih satu kompleks namun menghadap ke arah yang berbeda. Istana Merdeka posisinya menghadap ke MONAS dan jalan Medan Merdeka Utara di Jakarta sementara Istana Negara menghadap ke jalan veteran, Jakarta.
Istana Merdeka digunakan untuk acara kenegaraan yang resmi seperti upacara penyambutan tamu Negara, perayaan detik detik proklamasi, penerimaan duta duta besar Negara sahabat dan juga pelantikan pejabat TNI dan kepolisian. Sementara Istana Negara sering digunakan untuk acara kenegaraan seperti pelantikan pejabat, rapat kerja nasional, jamuan kenegaraan dan juga kongres nasional juga internasional.