berapa nilai ksp dari K2SO4?
Pertanyaan
1 Jawaban
-
1. Jawaban rioctaviana
Rumusan hasil kelarutan (Ksp) K₂SO₄ dinyatakan sebagai Ksp K₂SO₄ = 4s³.
Pembahasan :
Diketahui : K₂SO₄
Ditanya : Rumus Ksp ?
Penyelesaian soal :
Tahap 1 :
Tentukan terlebih dahulu reaksi ionisasinya K₂SO₄ seperti dibawah ini :
K₂SO₄ (s) → 2 K⁺ (aq) + SO₄²⁻ (aq)
s mol/L 2s mol/L s mol/L
Tahap 2 :
Selanjutnya ditentukan nilai hasil kali kelarutan (Ksp) dengan menggunakan rumus berikut ini :
Ksp K₂SO₄ = [K⁺]² [SO₄²⁻]
Ksp K₂SO₄ = (2s)² (s)
Ksp K₂SO₄ = 4s² (s)
Ksp K₂SO₄ = 4s³
⇒ Kesimpulan, maka rumusan hasil kelarutan (Ksp) K₂SO₄ dinyatakan sebagai Ksp K₂SO₄ = 4s³.
Pelajari Lebih Lanjut :
Materi tentang menentukan rumus hasil kali kelarutan (Ksp) https://brainly.co.id/tugas/24129892
Materi tentang menentukan rumus hasil kali kelarutan (Ksp) https://brainly.co.id/tugas/10023819
Materi tentang menentukan rumus hasil kali kelarutan (Ksp) https://brainly.co.id/tugas/24130504
-----------------------------------------------
Detail Jawaban :
Kelas : 11
Mapel : Kimia
Bab : Kelarutan Garam
Kode : 11.7.10
#AyoBelajar