menjelaskan nilai nilai moral yang terkandung dalam tradisi islam di nusantara
Sejarah
anis350
Pertanyaan
menjelaskan nilai nilai moral yang terkandung dalam tradisi islam di nusantara
1 Jawaban
-
1. Jawaban MRWAR
Kategori soal: Sejarah
Kelas: SMP
Pembahasan:
Tradisi islam di nusantara sedikit banyak dipengaruhi oleh adat/ budaya setempat. Beberapa contohnya adalah sebagai berikut
- tradisi syukuran merupakan salah satu tradisi yang kental di berbagai daerah untuk memperingati hari islam ataupun untuk acara-acara lain seperti khitan dan aqiqah dengan membagi-bagikan makanan ke tetangga sekitar. Nilai moral yang terkandung didalamnya adalah selalu bersyukur atas nikmat Allah dan tidak lupa berbagi kepada sesama.
-tradisi tahlilan rutin dengan membaca pujian-pujian kepada Allah dan rasulnya diikuti dengan membaca Al-Quran bersama-sama juga merupakan tradisi yang kental di berbagai daerah, terutama di jawa. Nilai moral yang terkandung didalamnya adalah selalu mengagungkan nama Allah dan rasulnya plus menjalin tali silaturrahmi antar sesama umat islam.