jelaskan sumber-sumber permodalan usaha
Wirausaha
avivasepthanyam
Pertanyaan
jelaskan sumber-sumber permodalan usaha
1 Jawaban
-
1. Jawaban sentama06
Sumber permodalan usaha umumnya dua sumber yaitu permodalan dari dalam perusahaan (internal) dan permodalan dari luar perusahaan (eksternal). Modal adalah hal utama yang dibutuhkan dalam usaha, modal dapat berupa barang dan uang. Tanpa modal usaha tidak dapat menjalankan aktivitasnya.
Pembahasan
Dalam menjalankan usaha, kita tidak bisa lepas dari permodalan. Modal suatu perusahan atau usaha dapat berasal dari dalam dan dari luar usaha. Berikut ini penjelasannya.
- Modal internal yaitu modal yang berasal dari hasil atau keuntungan dari setiap aktivitas atau kegiatan usaha. Modal internal dapat bersumber dari laba ditahan, akumulasi penyusutan dan beberapa sumber modal lainnya.
- Modal eksternal yaitu modal yang berasal dari pihak – pihak luar yang bekerja sama dengan perusahaan, misalnya dari pinjaman bank, koperasi, kreditur, supplier, dan juga pasar modal.
Pelajari lebih lanjut
- Materi tentang 3 jenis modal yg disiapkan oleh seorang wirausaha brainly.co.id/tugas/14288340
- Materi tentang menentukan berapa modal usaha yang dibutuhkan brainly.co.id/tugas/19655616
- Materi tentang lembaga peyediaan modal usaha brainly.co.id/tugas/21118055
Detil jawaban
Kelas: 12
Mapel: Kewirausahaan
Bab: Permodalan Usaha
Kode: 12.23
#AyoBelajar