mengapa kedaulatan rakyat perlu dilaksanakan dalam kerangka negara hukum??
PPKn
bruh1
Pertanyaan
mengapa kedaulatan rakyat perlu dilaksanakan dalam kerangka negara hukum??
1 Jawaban
-
1. Jawaban Chacha2411
Ada empat alasan kedaulatan rakyat perlu dilaksanakan dalam kerangka negara hukum. Keempat alasan itu meliputi :
1 . Kepastian hukum. Maksudnya, negara perlu menegakkan kepastian hukum. Adanya kepastian hukum ini penting agar warga negara dapat merencanakan kehidupan dan masa depannya secara jelas.
2 . Perlakuan yang sama. Maksudnya, adanya hukum menjadikan warga negara diperlakukan menurut tolok ukur objektif dan sama. Tolok ukur itu adalah hukum.
3 . Legitimasi demokrasi. Maksudnya, kekuasaan negara senantiasa digunakan berdasarkan persetujuan warga negara dan berada dalam pengawasan mereka.
4 . Tuntutan akal budi. Maksudnya, kehidupan masyarakat harus ditata secara masuk akal. Dalam hal ini, yang masuk akal adalah jika masyarakat ditata dengan menggunakan hukum, bukan melalui pemaksaan oleh penguasa.